INFORMASI :

KELURAHAN WONOKRIYO, KECAMATAN GOMBONG, KABUPATEN KEBUMEN

KEGIATAN JUMANTIK LINGKUNGAN RW 07

KEGIATAN JUMANTIK LINGKUNGAN RW 07

Telah di laksanakan jumantik di lingkungan RW 07 Kelurahan Wonokriyo, yaitu memantau jentik nyamuk yang ada disekeliling tempat tinggal, terutama di tempat-tempat yang biasa menjadi sarang nyamuk seperti di bak mandi karena jarang dikuras, genangan air di sampah kaleng atau plastik kemasan air minum.

Sarang nyamuk tersebut hendaknya diberantas dengan segera agar tidak menimbulkan DBD, Tugas Jumantik lainnya adalah melakukan 3M+, dan Pemberantas Sarang Nyamuk (PSN), yakni menutup semua tampungan air atau sumber air, menguras bak mandi, dan mendaur ulang barang bekas.

Dengan adanya jumantik diharapkan bisa mendeteksi dini keberadaan nyamuk yang menimbulkan DBD, sehingga masyarakat terhindar dari penyakit tersebut.

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter